Étude2 X
Rayakan musik melalui koleksi ‘Étude 2’ yang terdiri dari tas, dompet, kompartemen, kantong, dan aksesoris dari kanvas. Setiap karya dibuat dengan tangan secara tradisional di Indonesia menggunakan metode yang berkesinambungan dan praktek yang beretika. Étude merupakan aransemen musik yang pendek, umumnya untuk instrumen khusus, dan dirancang sebagai materi latihan dalam memperdalam suatu keahlian musik tertentu. ‘Étude 2’ adalah kreasi Melissa Sunjaya yang pertama kali diterbitkan di tahun 2018 sebagai bagian dari esai visualnya, berjudul ‘Lelono’. Gambar ini merupakan eksplorasi visual berdasarkan teknik musik kontemporer ciptaan Arnold Schoenberg, yang dikenal sebagai ‘Serialisme’. Karya ini merupakan sistem komposisi di mana semua nada warna sama pentingnya.